Senin, 20 September 2010

Alun Alun Purwokerto
















Banyak pemudik mengeluh ketika berada di tempat rekreasi saat libur lebaran, alah satunya adalah jalanan menjadi macet, parkir susah, harga tiket jadi naik, temapat rekreasi penuh jadi tidak nyaman selama berada di lokasi, mau pakai fasilitas antri, mau makan di tempat makan mahal dan antri dan sering kehabisan atau rasanya jadi tidak sesuai dengan apa yang dibayangkan. di arena rekreasi tidak lelluasa karena tempat untuk istirahat keluarga menjadi rebutan, yang jelas tidak nyaman karena harga yang dikelurkan tidak sesuai dengan apa yang didapat tujuan awal berlibur.

Banyak orang lupa ternyata di setiap kota biasanya di depan kantor ibu kota kabupaten selalu ada yang namanya ruang terbuka hijau yang di sebut ALUN ALUN biasnya di alun - alun selalu berdekatan dengan masjid agung , pusat kantor bupati, dan lembaga pemasyarakatan atau orang dulu bilang penjara, seiring dengan waktu sudah banyak kantor bupati pindah sehingga ada yang berkurang, contoh di bandung kantor bupatinya pindah dan penjaranya pun dipindahkan karena perkembangan kota tapi din sisakan satu sel peninggalan mantan presiden pertama RI Bung Karno.

Saat liburan lebaran tahun ini 2010 kami memilih ke alun - alun Purwokerto, yang terletak berdekatan dengan kantor Bupati Banyumas, Masjid Agung Purwokerto, dan Lembaga Pemasyarakatan Purwokerto.

Keluarga kami menyempatkan diri ke tempat rekreasi yang amat sangat murah, mudah, meriah, manfaat, massal atau di kenal 5 M dimana kita tidak perlu antri untuk masuk ke lokasi, fasilitas ATM amat banyak di sekitar alun - alun, mau cari makanan juga mudah dan murah, dan tempat ini bisa memuat secara massal dan anak-anak bisa melakukan aktivitas dengan bebas dengan leluasa.

Sesuatu yang harus tersedia setiap kota sebuah ruang terbuka untuk masyarakat, karena dengan raung terbuka setidaknya ada penghijauan ada resapan tanah, dan dapat dijadikan pusat kegiatan masyarakat kota, tentunya memenuhi 5 M.

tempat terbuka hijau amat sangat dibutuhkan masyarakat kota, dimana kita sudah terjebak keramaian yang ada di dalam ruangan yang menghirup udara AC, padahal dengan ruang terbuka hijau anak-anak dapat melakukan kegiatan secara maksimal.

semoga anak-anak yang bermain di alun - alun akan terekam masa kecilnya kelak nanti mereka dewasa dan menjadi pemimpin menuangkan masa kecilnya dengan mewujudkan taman kota ruang hijau terbuka yang lebih baik, karena mungkin saat ini alun-alun hanya kenangan masa kecil saja dan banyak sudah berkurang ruang hijau terbuka terutama di kota besar karena kebutuhan ekonomi sehingga ruang hijau terbuka tinggal beberapa saja dan jauh dari perhatian publik untuk mengembalikan ke fungsi utamanya sebagai paru - paru kota.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar